You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dua RW Di Cengkareng Timur Masuk Kategori Kumuh
.
photo Septradi Setiawan - Beritajakarta.id

Dua RW Kumuh Berlokasi di Cengkareng Timur

Lurah Cengkareng Timur, Agus Mulyadi mengatakan, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), di wilayahnya terdapat dua RW yang termasuk kategori kumuh, yakni RW 03 dan RW 11.

Kumuhnya itu bukan kategori berat, hanya tidak tertata saja

Menurut Agus, penilaian BPS tahun 2008-2013 tersebut kurang tepat. Karena RW 03 dan RW 11 bukan kategori kumuh berat, melainkan kumuh ringan.

"Kumuhnya itu bukan kategori berat, hanya tidak tertata saja. Terlebih wilayah itu berdekatan dengan Kali Apuran. Artinya kalau musim hujan airnya meluap lalu banjir. ya makin kumuh saja," kata Agus, Kamis (22/10).

Jakbar Inventarisir Perkembangan Kampung Deret

Meski terbilang kumuh, lanjut Agus, pihaknya tetap berusaha menata pemukiman di dua RW itu dengan cara meminta Suku Dinas Tata Air agar segera melakukan pengerukan di Kali Apuran.

Upaya berikutnya adalah membedah rumah di RW 11 yang memiliki jumlah RT terbanyak, yakni 17 RT. Hal itu menurutnya sudah dilakukan beberapa waktu lalu dengan bantuan Badan Amil Zakat dan Sedekah (Bazis) Jakarta Barat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4035 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2781 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1755 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1561 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1424 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik